15 Jul 2016

Untuk Gadis yang Menyebut Dirinya Zat Radikal Bebas

Tidak ada yang benar-benar bebas di dunia ini. Begitu menurutku. 

Kita memandang ke udara dan melihat burung-burung terbang. Kita berpikir mereka bebas. Kita memandang ke laut dan melihat ikan-ikan berenang. Kita berpikir mereka bebas. Tapi, bahkan kepak sayap mereka, gerak sirip mereka adalah hasil ikatan alam. Pernah dengar hukum Newton? Hukum Archimedes? Atau prinsip Bernoulli? 

Kita memandang ke riak sungai, dan berpikir betapa beruntungnya mereka mengalir bebas. Kita berpikir mereka bebas. Tapi, bahkan sejak kita masih duduk di bangku sekolah dasar, kita sudah diajar air selalu mengalir dari tempat tinggi ke rendah. Sungai tidak mampu mengalir dari hilir ke hulu.

Kita memandang awan-awan, dan berpikir betapa beruntungnya mereka melayang bebas. Kita berpikir mereka bebas. Tapi, kita kadang lupa mereka bergantung pada angin. Angin yang juga seakan bebas, tapi sebenarnya tergantung pada pergerakan bumi dan tekanan udara. 

Tidak ada yang benar-benar bebas di dunia ini. Begitu menurutku.